Wabup Lambar Lakukan Kegiatan Rapat Dan Berharap Penyelenggaraan Pemerintah Dapat Mencapai Tujuan

0
446

Lampung Barat – Wakil Bupati Lampung Barat Drs. Mad Hasnurin melakukan kegiatan Rapat Optimalisasi Pengelolaan Keuangan Daerah yang membahas terkait LKPD Opini, BPK RI, Manajemen Resiko, Maturitas SPIP dan Kapabilitas APIP oleh Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Lampung Hi. Sumitro SE.,MM beserta jajaran, dimana Rapat ini turut dihadiri oleh Sekda, Asissten, Staf Ahli dan seluruh kepala OPD terkait. bertempat di Aula Kagungan .Kamis, (17/12/2020).

Dalam sambutannya Wakil Bupati Drs. Mad Hasnurin Menyampaikan BPKP mempunyai Peran penting dalam Pengawasan Pemerintahan, dimana pengawasan tersebut merupakan salah satu fungsi manajemen yang bertujuan menjaga dan menjamin Penyelenggaraan Pemerintah dapat mencapai tujuan secara ekonomis, efisien dan efektif serta tepat sasaran.

“Melalui sistem akuntabilitas BPKP mempunyai peran penting untuk memberikan keyakinan bahwa penyelenggaraan Pemerintahan dan pertanggungjawaban dapat dilaksanakan seperti yang diharapkankan”.ucapnya.

Penyelenggaraan Pemerintah tergantung pada efektifitas dan efisiensi pengelolaan keuangan negara dalam mempergunakanya.

Sementara itu, BPKP merupakan salah Salah satu kegiatan pengawasan intern yaitu audit sebagaimana yang sudah diamanatkan dalam Permenpan Nomor: PER/05/M.PAN/03/2008 berdasarkan pada standar audit yang telah ditetapkan termasuk standar umum audit kinerja dan audit investigatif.

Standar audit yang diterapkan selain memberikan jaminan kualitas audit juga untuk menghindari adanya tuntutan dan ketidakpuasan terhadap hasil audit yang dilakukan. Tutupnya. (Jef)