Lampung Timur – KPU Kabupaten Lampung Timur menggelar kegiatan sosialisasi Gebyar Pilkada Lampung Timur 2024 bertajuk “Pilkada sebagai Sarana Integritas Bangsa” bertempat di Lapangan Merdeka Batanghari. Minggu (15/09/2024)
Rangkaian acara dalam kegiatan ini adalah Pembukaan, Seleksi Finalis Lomba Duta Pilkada, Lomba Koreografi Jingle, Apel Akbar, Donor Darah, Bazar UMKM, Puncak Gebyar Pilkada Lampung Timur, Pembagian Hadiah untuk Para Pemenang, Penampilan Artis dan Penutup.
Kegiatan ini menandai dimulainya sosialisasi yang nantinya akan secara maksimal dilakukan oleh seluruh penyelenggara teknis dalam hal ini KPU Kabupaten Lampung Timur bersama dengan teman-teman PPK dan PPS untuk menyebarluaskan informasi tentang Tahapan Pilkada 2024 yang saat ini sedang berjalan.
ketua KPU Lampung Timur pada sambutannya menyampaikan Acara ini ditujukan untuk masyarakat Lampung Timur guna meningkatkan pentingnya partisipasi dan pemahaman masyarakat terhadap tahapan-tahapan di Pilkada 2024 serta melancarkan pelaksanaan tahapan Pilkada dapat berjalan dengan benar, senang dan bahagia.
“jangan Lupa 27 November 2024, gunakan hak pilih kita untuk memilih kepala daerah kita dengan datang ke TPS” pungkasnya (*)