Lampung Timur – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Lampung, meresmikan Perpustakaan Digital pertama di Kabupaten Lampung Timur. Tepatnya di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Lampung Timur, Desa Banjarejo Kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur, Selasa (18/4/2023).
Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Lampung, Puji Rahardjo, tiba di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Lampung Timur, sekitar pukul 08.30 WIB. .
Saat diwawancarai, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Lampung, Puji Rahardjo mengucapkan, Perpustakaan Digital ini merupakan yang pertama kali di Kabupaten Lampung Timur.
“Tentu untuk Perpustakaan Digital, ini yang pertama kali di Kabupaten Lampung Timur,”
Ia menjelaskan, pihaknya cukup mengapresiasi adanya Perpustakaan Digital ini.
“Memang saat ini masih menjadi trand terkait perpustakaan digital, dan kita juga apresiasi ini,” katanya.
Selain itu, ia mengharapkan, agar MAN 1 Lampung Timur menjadi salah satu contoh agar sekolah yang lain guna menciptakan inovasi serupa.
“Kita tentu berharap setelah perpustakaan digital di MAN 1 ini, menjadi contoh dan kedepannya sekolah lainnya bisa menciptakan inovasi sesuai dengan konsep kementrian agama,” tambahnya.
Sementara, Kepala Kemenag Lampung Timur, Indra Jaya menyebutkan, perpustakaan dapat menjadi sarana guru dan siswa.
“Dengan adanya perpustakaan digital untuk siswa-siswi ini, dengan harapan agar perpustakaan digital ini bisa menjadi sarana memudahkan guru dan siswa untuk mengakses ilmu pengetahuan Demi kemajuan madrasah,” paparnya.
Ia menjelaskan, digitalisasi perpustakaan sangat sejalan dengan konsep Kemenag.
“Tentu hal ini sangat sejalan dengan konsep kementrian agama yaitu transformasi digital,” ucapnya.
Ia juga meminta Madrasah agar benar-benar bisa memanfaatkan teknologi.
“Selanjutnya tugas kita Madrasah Aliyah Negeri 1 adalah, bagaimana perpustakaan digital ini benar-benar bermanfaat dan maksimal ada menumbuhkan kesadaran siswa dan guru, betul-betul mencintai dan memanfaatkan kepustakaan di bidang ini dengan maksimal,” tuturnya.
“Sehingga tujuan dan potensi perpustakaan digital ini, benar-benar dapat dirasakan manfaatnya oleh guru dan siswa,” sambungnya.
Ia juga berharap agar inovasi serupa dapat dilaksanakan oleh satuan kerja yang ada di Kabupaten Lampung Timur.
“Saya berharap inovasi yang ada, juga dapat dilaksanakan oleh satuan kerja yang ada di Kabupaten Lampung Timur, kita ada Madrasah Insan Cendekia ada MTS 1 dan MTS 2 yang kita harapkan juga mampu untuk dapat melaksanakan inovasi yang dilaksanakan oleh MAN 1,” tutur Indra.
“Saat ini dunianya sudah online, jadi dengan perpustakaan digital ini yang membaca itu tidak perlu masuk ke dalam ruangan, tetapi dengan aplikasi itu bisa di download aplikasinya bisa dibuka dari kelas bisa, dibuka dari ruang guru, jadi tidak perlu dia datang ke lokasi,” imbuh Indra.
Ia juga berharap dengan adanya perpustakaan digital ini, mampu meningkatkan kecintaan siswa terhadap literasi.
“Dengan adanya perpustakaan digital ini, diharapkan nanti siswa-siswa itu bisa meningkatkan dan mencintai perpustakaan digital ini supaya perpustakaan digital ini diminati serta dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” pungkasnya.
Sementara, Kepala MAN 1 Lampung Timur, Rubangi turut bangga dengan adanya diresmikannya perpustakaan digital di MAN 1 Lampung Timur.
“Mudah-mudahan perpustakaan yang kita bangun oleh keluarga besar MAN 1 Lampung Timur bisa memberikan manfaat kepada keluarga besar MAN 1 Lampung Timur khususnya dan masyarakat di sekitar MAN 1 Lampung Timur,” katanya.
“Karena akses perpustakaan digital satu Lampung Timur harapannya nanti bukan hanya untuk warga satu Lampung Timur tapi bisa warga sekitar ya bisa memberikan akses bisa menerima akses dari perpustakaan digital Lampung Timur,” sambungnya.
Ia menargetkan, sebanyak 980 siswa di MAN 1 Lampung Timur akan menerima kartu perpustakaan digital pada tahun ajaran selanjutnya.
“Insya Allah nanti setelah masuk tahun ajaran semua kelas yang ada di MAN 1 Lampung Timur akan menerima kartu perpustakaan digital dan mereka bisa mengakses terbuka perpustakaan MAN 1 Lampung Timur untuk proses pembelajaran,” tuturnya. (MK)