Forkopimda Kabupaten Lampung Timur Gelar Patroli Bersama Jelang Natal danTahun Baru

0
573

Lampung Timur – Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Lampung Timur gelar patroli bersama guna memberikan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif jelang Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, yang di awali dari Pos Pelayanan, Perempatan Lampu Merah, Desa Mataram Marga, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Lampung Timur, Selasa (24/12/2019).

Sebanyak 48 personil yang tergabung dalam kegiatan Patroli bersama tersebut termasuk Dandim 0429/Lamtim Letkol Kav. Muhammad Darwis, Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari, Kapolres Lamtim AKBP. Wawan Setiawan, S.IK, Inspektorat Lamtim Tarmizi, Kasdim Mayor Kav. Joko Subroto, Kadis Perindag H. Rosdi, SH, Kasat lantas Polres Lamtim AKP. Rafly, Anggota Kodim dan Anggota Polres.

Pada kesempatan tersebut Dandim menyampaikan Maksud dan Tujuan Kegiatan serta arah kepada personilnya.

“Pagi ini kita melaksanakan patroli bersama Forkopimda Lampung Timur, kegiatan yang kita laksanakan tidak lain adalah untuk memberikan rasa aman kepada saudara-saudara kita yang akan melaksanakan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020”. Katanya

Selain itu Dandim Juga menghimbau kepada anggotanya agar tetap terus siaga dalam menjalankan tugas.

“Perhatikan faktor keamanan dan keselamatan baik personil maupun mauapun materil masing-masing anggota dalam melaksanakan patroli ini, karena kita melewati rute jalan raya lintas timur” Tegasnya

Masih di katakan Letkot Kav. Muhammad Darwis juga mengatakan demi terwujudnya Kamtibmas di Kabupaten lampung Timur maka dalam melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab.

“Mari kita Melaksanakan kegiatan ini dengan penuh rasa tanggung jawab demi Kamtibmas Di kabupaten Lampung Timur yang aman dan damai dengan dukungan semua elemen masyarakat dapat terwujud”, ujarnya

Start dari Pos pelayanan Mataram marga menuju Ke Pos pengamanan Labuhan Ratu , Pos Pam Way Jepara, Pos Sribahwono dan mengecek kesiapan Gereja
St Thomas Rasul Kecamatan Sribhawono yang nantinya akan digunakan untuk Ibadah saat Natal.

Tidak hanya melaksanakan pengecekan Pos Pam, Forkopimda juga mengadakan Sidak di Pasar Tridatu guna memastikan harga sembako tetap Stabil.

Bupati Lamtim Sesaat setelah Sidak mengatakan untuk harga sembako untuk sampai saat ini relatif normal.

“Alhamdulillah setelah mengadakan perbincangan dengan para pedagang untuk harga sembako relatif normal menjelang Natal dan Tahun baru, ini merupakan harapan kita semua dengan stabilnya harga sembako saudara kita yang akan melaksanakan Natalan bisa belanja dengan senang”, Pungkas Pria Yang akrab di sapa bang Ipul tersebut.

Kegiatan Patroli bersama Hingga Pukul 13:07 WIB masih berlanjut, rombongan melaksanakan Isoma di Masjid Nurul Iman Desa Bandar Agung Kecamatan Bandar Sribhawono, dan akan melanjutkan perjalanan menuju Metro Kibang. (Jon/red)